MoU itu diantaranya adalah menguliahkan pemuda yang ada di Tanah Bumbu sebanyak 30 orang yang berasal dari Pokdarwis, Duta Wisata serta dari karyawan honorer yang ada di Tanah Bumbu.
Perkuliahan tatap muka Akparnas tersebut rencananya akan meminjam aula SMAN I Simpang Empat dengan jumlah mahasiswa sebanyak 30 orang. Sedangkan selama pandemi, perkuliahan berupa sistem daring.
Direktur Akademi Pariwisata Nasional Banjarmasin, Indra Saputra mengatakan, ini adalah satu langkah awal untuk dapat bersama-sama untuk membangun pariwisata khususnya dibidang SDM.
Akparnas sendiri adalah  akademi Diploma tiga (III) yang terakreditasi secara program studi, institusinya juga terakui dan mempunyai semua dosen berkompeten dibidangnya. Akparnas memiliki motto yaitu agamis, profesional, unggul dan kompetitif. (has/mckominfotanbu)
Editor : Hasby