WARTABANJAR.COM, KOTABARU – Api berkobar di Pulau Sebuku Jalan Gunung Malang Pulau Kecamatan Sungai Bali Kotabaru, Kamis (12/8/2021) sekitar pukul 20.38 Wita. Info didapat, bangunan yang terbakar merupakan mess karyawan salah satu perusahaan di sana.
Rekanan pemadam kebakaran di Kotabaru kesulitan menjangkau lokasi kebakaran, dikarenakan harus menyeberang menggunakan kapal fery. Sedangkan pada malam hari, tidak ada kapal fery cepat dan jika ingin menyeberang harus menunggu berjam-jam.
Jika menyeberang menggunakan speedboat memakan waktu sekitar dua jam.
Proses pemadaman saat ini oleh water tangki perusahaan.
Kondisi cuaca di daerah tersebut sudah mulai turun hujan. (ehn/bjg/dyn)
Editor : Hasby

