Kapolsek Pulau Laut Tengah, Iptu Sahropi membenarkan adanya peristiwa berdarah dalam itu yang terjadi pada Sabtu malam (26/6/2021), pukul 22.00 WITA.
Sahropi mengungkapkan, insiden berdarag itu baru diketahui salah satu warga mendengar teriakan minta tolong dari arah rumah korban.
“Kemudian warga mendatangi korban dan menemukan korban sudah mengalami luka bacok,” katanya.
“Untuk korban MT, mengalami luka di bagian pergelangan tangan kanan dan kiri, jari telunjuk, serta di bagian wajah. Korban MS mengalami luka di bagian kepala, wajah, lengan kanan serta bagian punggung,” terang Sahropi.
“Untuk kedua korban sudah dilarikan ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkan perawatan medis,” pungkasnya. (edj/berbagai sumber)
Editor: Erna Djedi