WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Hj Jamilah dari Kecamatan Martapura Timur meraih predikat Terbaik I Program Bangga Kencana dan Terbaik III Pendataan Keluarga. Misbahu Munir dari Kecamatan Aluh-Aluh sebagai Terbaik II Program Bangga Kencana dan Terbaik I Pendataan Keluarga.
Rahmada Devi asal Kecamatan Tatah Makmur yang menjadi Terbaik II Pendataan Keluarga serta kepada Abdul Sahid dari Kecamatan Karang Intan sebagai Terbaik III Program Bangga Kencana.
Bupati Banjar, H Saidi Mansyur menyerahkan penghargan Program Bangga Kencana dan Penghargaan Pendataan Keluarga Tahun 2021 itu. Piagam diserahkan pada rapat koordinasi mingguan di Aula Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banjar, Senin (21/6/2021).
H Saidi Mansyur berharap, prestasi yang telah diperoleh para penerima penghargaan, bisa menjadi pemicu bagi daerah lainnya untuk bisa meningkatkan kinerjanya.
“Apa yang telah diperoleh penerima penghargaan ini, kita berharap menjadi penyemangat bagi kecamatan lain untuk juga bisa berprestasi,” katanya.
Usai menyerahkan penghargaan, bupati langsung memimpin rapat koordinasi bersama para
kepala SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten banjar. Sejumlah program dibahas beliau untuk dilakukan pembenahan dan perbaikan.
Salah satunya terkait perlunya integrasi aplikasi di sejumlah SKPD. Saidi Mansyur meminta untuk bisa terintegrasi dengan Command Center Kabupaten Banjar. Seluruh SKPD yang mempunyai aplikasi atas nama pemerintah, agar diintegrasikan dan berkoordinasi dengan Dinas Kominfo, sehingga bisa dimonitor melalui dashboard di Command Center.