Safri lalu membalas “Oke Pak Arik thanks. Tolong yang tiga itu pak Arik atas perintah pak MKP, Pak Arik yang untuk izin budi dayanya ya, Pak Arik. Thanks.”
“Yang saudara maksud pak MKP ini siapa?” tanya jaksa.
“Ya Pak Menteri Kelautan,” jawab Safri.
“Apakah benar ada permintaan perintah dari Pak MKP sehingga saudara mem-WhatsApp Pak Arik?” tanya jaksa.
“Tidak ada. Itu hanya saya untuk biar cepat aja urusannya dengan Pak Arik. Saya membawa namanya saja itu,” jawab Safri.
Atas permintaan Safri itu, Arik lalu membalas: “Siap, Pak, akan kami cek kembali ke kawan-kawan yang menangani”.
Selanjutnya pada 14 Juli 2020, Safri kembali mengirimkan pesan kepada Arik yang isinya “Pak Arik tolong untuk PT Rama Putra untuk dikeluarkan surat keterangan telah melakukan budi daya. Thanks, Pak.”
Arik pun membalas “Siap, Pak. Akan kami koordinasikan dengan kawan-kawan yang menangani. Mohon maaf tadi sedang mengikuti rapat dengan pak dirjen sehingga tidak terdengar ada panggilan.”
Safri kembali membalas “Oke Pak Arik. Thanks. Tolong utk PT Rama Putra”.
Dibalas lagi oleh Arik “Mohon izin menyampaikan surat penetapan untuk PT Rama. Thanks”
Safri kembali meminta izin untuk perusahaan lain, “Tolong juga yang PT Samudera Mentari Cemerlang yang Pak Arik surat keterangan telah melakukan budi daya ya, Pak. Thanks bapak”
Safri pada tanggal 15 Juli 2020 juga meminta permintaan yang sama untuk PT Samudera Mentari Cemerlang.
“Selamat pagi Pak Safri mohon izin melaporkan terkait dng PT Samudera MC, kawan-kawan tim administrasi masih mengomunikasikan dengan perusahaan melalui Esti atau Mas Galendra agar perusahaan melengkapi administrasinya surat permohonan penetapan telah melakukan budi daya kepada dirjen, budi daya yang dilampiri surat penetapan sebagai pembudidaya sudah mereka miliki. Laporan pelaksana budi daya sudah ada formatnya, tinggal mengisi dan MoU dengan sekelompok masyarakat sebagai mitra sudah ada formatnya tinggal mengisi. Terima kasih,” kata Safri dalam percakapan “whatsapp” yang ditampilkan jaksa KPK.