Dinsos Banjar Siap Bangun Dapur Umum, Ini Syaratnya

WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Seiring makin meluasnya banjir di Kabupaten Banjar dan merendam beberapa desa, Dinas Sosial Kabupaten Banjar menghimbau bagi yang menginginkan ada dapur umum agar mengajukan permohonan. Mengingat biaya operasional sebuah dapur umum cukup besar.

Diungkapkan Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Banjar, H Nur Safiullah kepada wartabanjar.com, Jumat (1/1/2020). Dia mengatakan, proses pendirian dapur umum harus ada surat pernyataan bencana dari Bupati, kemudian permohonan surat dari Desa diteruskan kepada Camat, kemudian menyampaikannya kepada dinas sosial.

“Saat ini Bupati sudah menerbitkan surat pernyataan bencana. Pada prinsipnya kami siap mendirikan dapur umum asal itu tadi, ada surat permohonan,” kata pria yang akrab disapa H Fullah itu.

Dia menjelaskan, surat permohonan pendirian dapur umum dari Camat kemudian selain ditujukan kepada pihaknya, juga ditembuskan kepada BNPB Kabupaten Banjar. Seperti dapur umum di Telokselong, pihaknya menyediakan konsumsi untuk 1.154 jiwa selama tiga hari.  

Istimewa : H Nur Safiullah

“Kemaren Dinsos Provinsi, BPBD Provinsi, Dinsos Kabupaten Banjar, BPBD Kabupaten Banjar membuka dapur di Desa Telokselong selama tiga hari, mulai tanggal 29, 30, 31 Desember 2020. Korban terdampak banjir 1.154 jiwa dan langsung dipimpin Gubernur Kalsel, Paman Birin dan Kadinsos Provinsi,” katanya.

Diberitakan wartabanjar.com sebelumnya, warga Desa Melayu mengharapkan dibangunnya dapur umum, padahal keberadaan dapur umum dirasanya penting terutama bagi warga yang rumahnya terdampak banjir. (has)

Editor : Hasby

Baca Juga :   BREAKING NEWS Kelotok Karam di Tamban Batola, Penabrak Diduga Kabur

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERBARU HARI INI