ADKAB Peduli Banjir di Kalsel

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Banjir yang terjadi di beberapa daerah di Kalimantan Selatan membuat Aliansi Dayak Kalimantan Bersatu (ADKAB) bergerak untuk membantu korban terdampak.

    Wakil Ketua ADKAB, Risna Ambri menjadi penggerak anggotanya untuk turun ke jalan menggalang donasi di Jalan Kelayan A Banjarmasin, Selasa (30/11/2021).

    Risna Ambri mengatakan, aksi ini dilakukan karena rasa peduli dan solidaritas ADKAB kepada para korban banjir.  Rencananya, penggalangan dana ini berlangsung hingga satu minggu kedepan.

    “Walaupun kami tidak bisa menyembuhkan duka mereka, tapi setidaknya harapan kami dapat mengurangi sedikit beban mereka,” katanya. .

    Pihaknya menerima berbagai bentuk donasi.

    “Kami atas nama seluruh pengurus dan anggota Aliansi Dayak Kalimantan Bersatu (ADKAB) mengucapkan ribuan terimakasih atas kepercayaan para dermawan kepada kami,” pungkasnya. (ehn)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Tembakkan Peluru ke Langit, Warga Desa Marindi Ditangkap Polisi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI