Terungkap! Motif Sakit Hati di Balik Pembunuhan Pedagang Pasar Tanjung, Pelaku Ditangkap Polisi

    WARTABANJAR.COM, TANJUNG – Pelaku pembunuhan sadis terhadap pedagang buah di Pasar Tanjung, Kabupaten Tabalong, akhirnya berhasil ditangkap. Pelaku berinisial H (30) diringkus oleh tim Resmob Polres Tabalong pada Kamis (16/1/2025) malam.

    Motif pembunuhan yang mengguncang Pasar Tanjung ini terungkap karena sakit hati. Pelaku yang juga merupakan karyawan korban, mengaku sering dimarahi oleh bosnya, HL (43). Akibatnya, pelaku gelap mata hingga nekat menghabisi nyawa korban.

    BACA JUGA:Pedagang di Pasar Tanjung Tewas Dibunuh Karyawan Sendiri, Pelaku Masih Buron

    Kejadian Tragis Guncang Pasar Tanjung
    Insiden memilukan ini terjadi di toko korban pada Kamis siang. HL, seorang pedagang buah, ditemukan dalam kondisi mengenaskan setelah diduga menjadi korban penganiayaan oleh pelaku.

    Menurut informasi awal, kasus ini dipicu dendam pribadi. Dugaan ini diperkuat oleh pesan singkat dari pelaku yang sempat di-screenshot oleh korban dan dikirimkan kepada keluarganya sebelum insiden terjadi.

    Korban Meninggal di RS
    Setelah kejadian, korban sempat dilarikan ke RSUD H. Badaruddin Tanjung untuk mendapatkan perawatan. Namun, nyawanya tidak tertolong akibat luka tusuk yang dialaminya.

    Pihak medis menyebutkan, dugaan sementara penyebab kematian adalah luka tusuk yang cukup parah. Saat ini, hasil visum lengkap masih ditunggu untuk memastikan penyebab kematian.

    Polisi Gerak Cepat Ungkap Kasus
    Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J. SIK MH MTr Opsla, menegaskan bahwa kasus ini menjadi prioritas kepolisian.

    “Tim kami telah bekerja intensif untuk mengungkap kasus ini. Kami berkomitmen memberikan keadilan bagi korban dan keluarganya,” ujar Wahyu.

    Baca Juga :   Datangi Diskominfo dan Disnakerin, Polres Tanah Laut Sosialisasi Penerimaan SIPSS 2025

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI