Cinta Kuya Ikut Berbagi Bantuan ke Korban Kebakaran Los Angeles

    WARTABANJAR.COM, LOS ANGELES- Putri pasangan selebriti Uya Kuya dan Astrid Kuya, Cinta Kuya yang kini bermukim di Los Angeles, Amerika Serikat membagikan momen-momennya membantu warga sipil setempat yang menjadi korban kebakaran dahsyat.

    Ia membagikannya di media sosialnya seperti Instagram dan YouTube, Selasa (14/1/2025) lalu.

    Tampak di video, Cinta, ibunya dan sejumlah WNI serta warga Thailand yang bermukim di sana membagikan banyak porsi nasi goreng Thailand ke para korban.

    Mereka tampak mengaut nasi goreng ke sebuah wadah untuk dibagikan ke para korban.

    Menurut Cinta, nasi goreng itu adalah nasi goreng Thailand yang dimasak di sebuah restoran milik orang Thailand di LA.

    Jangan Samakan Rakyat dengan Pemerintah AS yang Pro Israel

    Ia juga memberi pesan ke warganet agar jangan menyamakan korban kebakaran di Amerika dengan pemerintahnya yang berpihak pada Israel.

    Menurutnya, walau selama ini Pemerintah AS lebih berpihak ke Israel dan selalu mendukung genosida di Palestina, namun banyak juga rakyatnya yang tak setuju dengan kebijakan tersebut.
    “Jangan samakan pemerintah Amerika dan kebijakannya dengan masyarakat biasa di Amerika. Karena, banyak sekali warga Amerika sendiri yang tidak setuju dan mengutuk keras apa yang dilakukan pemerintah pada Palestina,” ujar Cinta Kuya pada Youtube-nya, Selasa (14/1/2025), dikutip Kamis (16/1/2025).
    Tak hanya itu, Cinta juga menyebut bahwa banyak warga Amerika yang tidak setuju dan mengutuk keras apa yang dilakukan pemerintah AS kepada Palestina.
    “Bahkan, demo-demo mendukung Palestina sangat sering di Amerika yang peserta demonya warga Amerika sendiri,” ujarnya.
    Baca Juga :   Heboh Nagita Slavina Dituding Makan Roti Bagel Tak Halal

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI