WARTABANJAR.COM, LOS ANGELES- Penyanyi tenar Hollywood, Mandy Moore juga menjadi korban kebakaran hebat yang melanda banyak kawasan di Los Angeles, Amerika Serikat, Rabu (8/1/2025) lalu.
Melalui postingan di Instagram pribadinya, ia membagikan dua video penampakan daerah rumahnya yang hangus terbakar, yaitu di kawasan Altadena.
Kamera merekam dari dalam mobil, menunjukkan banyak bangunan di kawasan itu hangus terbakar termasuk rumah mewahnya dan sekolah anaknya.
Ia juga membagikan senang ia dan keluarganya serta hewan-hewan peliharaannya semuanya selamat dari kebakaran itu, sebab sebelum kejadian mereka berada di rumah itu.
“Aku mencintaimu, Altadena. Bersyukur karena keluarga dan hewan peliharaan saya bisa keluar tadi malam sebelum terlambat (dan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada teman-teman yang telah membawa kami dan membawakan kami pakaian dan selimut),” katanya.
“Sejujurnya, saya syok dan merasa mati rasa karena begitu banyak yang hilang, termasuk keluarga saya,” sambungnya.
Ia juga sedih karena sekolah anak-anaknya hingga restoran favorit keluarganya turut hangus, rata dengan tanah.
“Sekolah anak-anak saya hilang. Restoran favorit kami, rata dengan tanah. Begitu banyak teman dan orang yang saya cintai telah kehilangan segalanya. Komunitas kami hancur, tetapi kami akan berada di sini untuk membangun kembali bersama-sama. Mengirimkan cinta kepada semua yang terkena dampak dan yang berada di garis depan yang berusaha mengendalikan keadaan,” ungkapnya lagi.
Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com