15 Plafon Pasar A Yani Banjarmasin Terbakar

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Kebakaran terjadi di Jalan Veteran Komplek Perintis/Pasar A Yani RT 15 RW 02 Kelurahan Pengambangan, Kecamatan Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin, Rabu (20/11) pukul 21.36 WITA.

    Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarmasin, 15 plafon kios Blok F terbakar.

    Kondisi bangunan dalam kondisi rusak sedang dan satu dapur rusak berat. Nama bangunan Kios lyus.

    Baca Juga

    Potensi Hujan di Seluruh Wilayah Kalsel Hari ini 

    Tak ada korban jiwa dalam insiden ini. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

    Warga setempat, Rudi (60) menuturkan, saat itu dirinya sedang melihat petugas PLN yang sedang memperbaiki saluran listrik di depan rumahnya. Tak lama kemudian, dirinya melihat asap mulai keluar dari arah deretan kios kosong di pasar tersebut.

    “Pas saya cek ternyata api sudah mulai menyala dari kios-kios tersebut,” tutur Rudi di lokasi kejadian.

    Menurutnya, percikan api itulah yang membuat warga melapor agar diperbaiki petugas PLN.

    Baca juga: Tiba di London, Prabowo Disambut Perwakilan Kerajaan Inggris

    “Karena sebelumnya memang ada percikan api dari kabel listrik yang ada di depan rumah saya, makanya ada petugas yang memperbaikinya,” lanjutnya.

    Rudi mengatakan, saat kejadian tersebut dirinya tidak ada mendengar suara ledakan dari lokasi kejadian. Hanya saja, api sudah kedapatan membesar dan melahap material yang mudah terbakar di sekitarnya.

    “Apinya tiba-tiba menyala dan membesar saja,” kata Rudi.(iqnatius)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Jelang Pencoblosan Polda Kalsel Ajak KPU Gelar Deklarasi Pilkada Damai Tahun 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI