Wakil Ketua DPRD Kalsel Alpiya Rakhman Dorong Pengembangan STIT Darul Ulum Kotabaru

    WARTABANJAR.COM, KOTABARU – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, HM Alpiya Rakhman SE MM, mendorong Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Darul Ulum di Kabupaten Kotabaru untuk terus berkembang.

    Hal itu disampaikan Alpiya saat melaksanakan reses masa sidang I Tahun 2024 dengan mengunjungi STIT Darul Ulum Kotabaru.

    Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung kebutuhan pengembangan kampus, yang sudah diusulkan pihak kampus sejak 2023, Selasa, (12/11/2024) Siang.

    Baca juga: Siaga IV: Gunung Lewotobi Laki-laki Gugurkan Lava Pijar, Warga Diminta Waspada

    Dalam pertemuan tersebut, Alpiya menyampaikan pentingnya peran DPRD dalam mengawasi dan mendukung setiap usulan yang dapat meningkatkan kualitas pendidikan di Kalimantan Selatan, khususnya di daerah-daerah.

    “Pengembangan STIT Darul Ulum adalah upaya strategis yang harus mendapatkan perhatian serius. Kami di DPRD berkomitmen mengawal aspirasi ini agar ke depan kampus dapat menyediakan fasilitas yang lebih lengkap untuk meningkatkan mutu pendidikan,” ujar Alpiya.

    Alpiya juga mendorong adanya program beasiswa untuk mendukung mahasiswa berprestasi dan yang kurang mampu di daerah.

    “Kami akan berupaya mendorong pemerintah daerah untuk mengalokasikan program beasiswa bagi mahasiswa di STIT Darul Ulum dan perguruan tinggi lainnya, agar mereka yang berprestasi maupun yang memiliki keterbatasan ekonomi tetap bisa mendapatkan pendidikan berkualitas,” tambah politisi Partai Gerindra ini.

    Baca juga:Bertahun-tahun Tak Bisa Bahasa Indonesia Disebut Jadi Akar Masalah Shin Tae-yong dengan Timnas

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI