Penasaran dengan Kue Lam Khas Tapin, Ada di Ajang UMKM 2021 Novotel Banjarbaru

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Penasaran dengan kue lam khas Tapin, tak perlu harus repot ke Tapin karena ada di Ajang UMKM 2021 di Novotel Banjarmasin Airport Banjarbaru  yang digelar sejak 8 Juni hingga 31 Juli 2021.

    Kue lam khas Tapin Yen Ay Rantau itu dikelola dikelola oleh Hj Ida Norsanti. Beralamat di Jalan Brigjend H Hasan Basri No 56 RT 6 Siring Rantau Baru, diolah dari resep turun temurun.

    “Bahannya diantaranya ada tepung, telur bebek, gula, mentega, susu, vanili. Ditambah beberapa bahan turun temurun,” kata Hj Ida Norsanti.

    Dirinya mulai bergelut menjalankan usaha tersebut sejak 2002. Ide awalnya ingin agar resep turun temurun membuat kue lam tetap terpelihara dan juga ingin membuka lapangan pekerjaan.

    “Bersyukur perjuangan dari awal merintis usaha ini tidak sia-sia, karena kini dalam sebulan beromset sekitar Rp 30 jutaan,” imbuhnya.

    Produknya menjadi salah satu peserta di Ajang UMKM 2021 yang digelar oleh Novotel Banjarbaru. Menjadi harapannya, usahanya tambah maju dan berkembang, pemasarannya bisa makin luas lagi.

    Istimewa

    Novotel Banjarmasin Airport Banjarbaru mendorong UMKM di Kalimantan Selatan untuk lebih dikenal oleh masyarakat luas, menggelar Ajang UMKM 2021 mulai 8 Juni hingga 31 Juli 2021.

    GM Novotel Banjarmasin Airport, Wenny Tendean mengatakan, kegiatan Ajang UMKM 2021 untuk mendorong UMKM yang ada di Kalsel untuk bisa menembus pasar nasionah bahkan internasional. Mengingat selama ini masa pandemi maka Novotel dibawah grup ACCOR mendorong pelaku UMKM untuk bangkit dari Covid-19.

    Baca Juga :   Suguhkan Aneka Perlengkapan Olahraga, ASICS Resmikan Toko ke 18 di Duta Mall Banjarmasin

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI