Liverpool Benamkan Wolves dan Memimpin Klasemen Sementara

     

    WARTABANJAR.COM, LONDON – Liverpool memetik kemenangan 2-1 di kandang Wolverhampton Wanderers sekaligus untuk sementara memimpin klasemen Liga Inggris Minggu (29/9/2024) dini hari WIB. Dua gol Liverpool masing-masing dicetak Ibrahima Konate dan Mohamed Salah.

    Kemenangan kelima dalam enam pertandingan ini membawa pasukan Arne Slot  bertengger di puncak dengan raihan 15 poin. Mereka unggul satu poin atas penghuni urutan kedua Manchester City  dan Arsenal yang berada di posisi ketiga.

    Baca juga:Prediksi Wolves vs Liverpool di Liga Premier Malam Ini: Misi yang Mustahil

    Manchester City bermain imbang 1-1 di kandang Newcastle United, sedangkan Arsenal berhasil menundukkan Leicester City 4-2. Hasil pertandingan Premier League lainnya, Chelsea menundukkan Brighton and Hove Albion 4-2.

    Liverpool unggul terlebih dahulu dalam pertandingan di Stadion Molineoux ini berkat gol yang dicetak Ibrahima Konate. Bek asal Prancis ini berhasil menyundul bola umpan sepak pojok yang dikirim Diogo Jota pada pengujung babak pertama.

    Pemain belakang Wolves Rayan Ait Nouri membawa tuan rumah menyamakan skor ketika babak kedua memasuki menit ke-56. Bek kelahiran Prancis tetapi membela Aljazair tersebut berhasil memanfaatkan kesalahan Konate saat membuang bola dan menceploskan bola muntah ke gawang Liverpool.

    Wasit Anthony Taylor sempat meninjau VAR untuk memastikannya dan memutuskan gol ini sah. Wolves pun sukses menyamakan skor.

    Namun, Liverpool tidak putus asa. The Reds akhirnya kembali mengubah kedudukan setelah mendapat hadiah penalti pada menit ke-61.

    Baca Juga :   Kemenangan Skotlandia Sia-sia, Kroasia Lolos ke Perempat Final UEFA Nations League

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI