Pasca Kena Prank Beberapa Kali, Mantan Gubernur DKI ini Akan Buat Parpol Baru

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Setelah menjadi korban prank alias harapan palsu partai politik (parpol), mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berencana membuat parpol sendiri. Anies mengatakan dirinya akan membentuk ormas atau partai baru setelah tidak terlibat dalam kontestasi Pilkada 2024.

    “Bila untuk mengumpulkan semua semangat perubahan yang sekarang makin hari makin terasa besar dan itu jadi sebuah kekuatan diperlukan jadi gerakan maka membangun ormas atau membangun partai baru mungkin itu jalan yang akan kami tempuh,” kata Anies dikutip Wartabanjar.com dalam video live streaming di akun Youtube-nya, Jumat (30/08/2024).

    Dirinya menjelaskan, dorongan membuat parpol muncul lantaran melihat banyak masyarakat yang menginginkan sistem demokrasi yang setara dan membangun. Selain itu, dia merasa banyak yang mulai resah akan banyaknya kepentingan politik elit-elit tertentu.

    Baca juga: Kebakaran di Antasan Senor Martapura, Sejumlah Rumah Warga dan 1 Sepeda Motor Hangus

    Dari alasan itulah dalam waktu dekat ia akan membuat partai untuk mewadahi semangat masyarakat tersebut. Anies sendiri tidak menyebut kapan persisnya akan membangun ormas ataupun parpol tersebut.

    Pasca kekalahannya di Pilpres 2024, Anies bertekad maju Pilkada Jakarta bersama Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Shohibul Imam. Beberapa partai pun sudah memberikan dukungan agar Anies maju seperti Partai Buruh dan Hanura.

    Namun di tengah perjalanan PKS justru tergoda bujuk rayuan dan merapat ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. Partai ini pun batal mengusungnya menjadi Calon Gubernur Jakarta. Tak surut akal, Anies pun mendekati PDI Perjuangan (PDIP) yang mengklaim bakal menjadi oposisi setelah kalah di Pilpres 2024.

    Baca Juga :   Gubernur Kalsel H Muhidin Terima Anugerah Pena Emas dari PWI Saat Puncak HPN 2025

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI