Tangani Karhutla dan Antisipasi Kemarau, Polres Banjarbaru Pastikan Kesiapan Personel dan Perlengkapan

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU- Memasuki musim kemarau Sat Samapta Polres Banjarbaru melaksanakan Apel Kesiapan Karhutla dan Gelar Sarana Dukung Perlengkapan Karhutla di Lapangan Hijau Polres Banjarbaru, Senin (19/8/2024) pukul 09.00 Wita.

    Kegiatan tersebut dipimpin oleh AKP Siswadi, S.H., M.M, diikuti Kanit Patroli, Kanit Dalmas, Kanit Pam Obvit Polres Banjarbaru, para Kanit Samapta Polsek Jajaran Polres Banjarbaru dan anggota Sat Samapta Polres Banjarbaru.

    Peralatan yang dicek meliputi alat pelindung diri, mobil khusus karhutla, mobil tandon double kabin, mobil AWC, motor ATV, alat apung pemadam, mesin alkon beserta selang, solo tangki semprot dan gepyok.

    BACA JUGA: Rumah Terbakar di Komplek Asdi Karya Permai Km 7 Milik Angel Chrisdayanti, ini Penyebabnya

    Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody Harza Kusumah, S.I.K., S.H., M.Si melalui Kasat Samapta Polres Banjarbaru menyampaikan dari hasil pemeriksaan kelayakan operasional serta kelengkapan peralatan ini untuk memastikan semuanya siap digunakan kapan pun diperlukan selain itu sarana prasarana lainnya dalam kondisi baik.

    “Kegiatan ini dimaksudkan untuk kesiapsiagaan Polres Banjarbaru dan Polsek jajaran dalam rangka menghadapi bencana Karhutla di musim kemarau Tahun 2024 ini dan diharapkan seluruh Personel Sat Samapta dapat menjalankan tugasnya dengan disiplin, optimal dan tetap waspada terhadap segala kemungkinan yang bisa terjadi,” jelasnya. (berbagai sumber)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Sempat Coba Kabur, Terduga Pengedar Narkotika Asal Teluk Tiram Diamankan Polisi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI