WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Hari ini, Rabu (9/6/2021) pukul 11.00 WIB, McDonald’s merilis menu baru, yaitu BTS Meal.
Kali ini, McDonald’s menggandeng grup K-Pop ternama asal Korea Selatan, BTS.
Mengusung nama BTS, akibatnya paket menu tersebut laris sekali.
Karenanya pula, para driver ojek online atau ojol terpaksa harus rela mengantre hingga tiga jam untuk mengambil pesanan menu BTS Meal yang sudah dipesan oleh pengguna platform jasa pesan antar makanan daring tersebut.
Isi paket makanan BTS Meal yang ditawarkan itu terdiri dari 9 potong Chicken McNuggets, Medium Fries, Medium Coca Cola, Saus Sweet Chili dan Saus Cajun dengan harga mencapai Rp 45.455.
Efek BTS Meal di McDonalds, sejumlah outlet McDonalds tutup sementara di layanan pesanan layanan online.
Hal itu terlihat dari layanan di Grab Food McDonalds Tangerang yang menutup sementara layanan online tersebut.
Tercatat sejumlah outlet itu yakni BSD, Alam Sutera, BSD Sunburts, Magnolia Residence, Shinta Tangerang, Tangcity Mal, Duta Garden, Cipondoh Tangerang, Lippo Mal. Kemudian Gading Serpong, Telaga Bestari dan Citra Garden.
Bahkan beberapa outlet menuliskan tutup dan tidak bisa mengirim pesanan.
Kejadian yang sama juga di McDonalds Jakarta.
Sejumlah Outlet juga menyatakan tutup sementara di Grab Food yakni Palmerah, Senayan Trade Centre, Tambak, Gambir, Cideng, Kramat Raya, Salemba Raya, Tebet, Blok M, Mampang, Hayam Wuruk, Panjang, Kemang, Perdatam, Taman Alfa, Kalibata Mal, Pemuda Rawamangun, PIM, Transmart, dan hampir seluruh wilayah McDonalds di Jakarta.