Haul Guru Sekumpul, Buser 690 Terima Laporan Jemaah Terpisah dari Rombongan dan Kehilangan Barang

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Puluhan jemaah terpisah dari rombongan pada Haul ke-19 Sekumpul, Minggu (14/1/2024).

    Posko Komunikasi dan Informasi Buser 690 Banjar, sejak pagi tadi selalu menginformasikan data dan ciri-ciri jemaah haul Guru Sekumpul yang terpisah dari rombongan.

    Hingga Minggu (14/1/2024) sore, Posko Komunikasi dan Informasi Buser 690 Banjar sudah mendata ada 20 orang lebih yang terpisah dari rombongan mereka yang menghadiri haul Guru Sekumpul.

    “Yang terpisah biasanya anak-anak dan lansia,” ujar salah satu relawan Posko Buser 690, Muhammad Zaini kepada wartabanjar.com.

    Baca juga: Heboh Kapal ‘Gaib’ ZAINI ABDUL GHANI Muncul di Monitor Pelayaran, Ini Faktanya

    Muhammad Zaini, anggota Buser 690. (wartabanjar.com – Nurul Octaviani)

    Untungnya, kebanyakan dari mereka yang terpisah akhirnya bisa bertemu kembali ke keluarga dan rombongan masing-masing.

    “Biasanya yang kehilangan datang ke posko kita kita catat dan minta nomer hapenya,” ujar Zaini lagi.

    Tak hanya jemaah yang terpisah, Posko Buser 690 juga menangani informasi terkait barang hilang. Hingga Minggu (14/1/2024) sore, ada sekitar 25 laporan barang hilang.

    “Kebanyakan yang hilang itu handphone dan dompet,” tambahnya.

    Ia pun tak bosan untuk mengimbau kepada para jemaah haul Guru Sekumpul untuk menjaga barang dan keluarga masing-masing agar tidak hilang dan terpisah.

    “Yang bawa anak dan cucu, tolong dipegang dengan erat dan dituntut. Kalau bisa diberi nomor Hp di kantong baju atau celana,” ujar Zaini. (nurul octaviani)

    Baca Juga :   Kebakaran di Sei Bambam, Bangunan di Tepi Jalan Terbakar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI