Usai dilantik Jabat Kadiskominfo Banjarbaru, Berikut Prioritas Kerja Iwan Hermawan

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Pasca dilantik Wali Kota Banjar, HM Aditya Mufti Ariffin menjabat Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Banjarbaru, Iwan Hermawan tak ingin berleha-leha. Menjadi prioritasnya adalah menyelesaikan jaringan internet di lingkungan Pemko Banjarbaru.

    “Tugas yang menjadi prioritas kami dalam waktu dekat menyelesaikan jaringan intranet. Jaringannya masih diusahakan terkoneksi bagi beberapa SKPD dulu,” ujar Iwan Hermawan usai pelantikan, Jumat (30/4/2021).

    Mantan Pelaksana Tugas Kadis Kominfo Banjarbaru itu mengatakan, dirinya dibantu pegawai yang berkompeten di dinas teknis itu siap bekerja maksimal mewujudkan jaringan intranet yang memudahkan teknologi informasi itu.

    Sedangkan menjadi prioritas Kepala Dinas Sosial Banjarbaru, Rokhyat Riyadi adalah menangani permasalahan sosial masyarakat secara baik dan tuntas. Dirinya menyatakan kesiapan menjalankan tugas yang diberikan pimpinan sesuai tugas pokok dan fungsi terutama menangani permasalahan sosial di kota berjuluk Idaman itu.

    Mantan Kabag Umum itu juga mengatakan, pihaknya juga akan mempelajari program yang telah disusun dan berkoordinasi dengan SKPD terkait lainnya sehingga bisa menjalankan tugas dengan baik dan sesuai target yang direncanakan.

    Selain itu, tentunya berkoordinasi dengan pimpinan terkait kebijakan yang akan diambil karena berkaitan dengan sosial kemasyarakatan yang rentan menimbulkan kerawanan sosial ditengah masyarakat.

    “Kami minta doa agar mampu menjalankan amanah yang diberikan dan dimudahkan melaksanakan tugas serta tanggung jawab. Semoga semua lancar,” ucap Rokhyat.

    Baca Juga :   Polda Kalsel Siap Amankan Situasi Selama Masa Tenang Pilkada Serentak 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI