WARTABANJAR.COM – Ikan paus dilaporkan terdampar di sekitaran Pantai Cemantan,
Kahayan Kuala, Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Kamis (9/11).
Dikutip dari akun infodahanegara, video ikan paus terdampar berasal dari whatsapp grup. Tampak dalam video ikan berukuran besar itu tak berdaya.
Warga beramai-ramai menaiki ikan paus itu dari bagian buntut hingga kepala ikan.
Mereka berlomba menaiki ikan berukuran besar itu dan bermain di atas badan ikan.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui kebenaran dari terdamparnya ikan paus tersebut.
Namun banyak komentar khawatir akan nasib ikan tersebut.
“Jangan dinaiki nanti iwaknya mati, stres.”
“Kalau masih hidup palian tidak sopan ya dengan binatang.”(atoe)
Baca Juga
Timezone Terbesar di Kalsel Buka di Duta Mall Banjarmasin
View this post on Instagram
Editor Restu