WARTABANJAR.COM, BANJARBARU- Khalida semringah, datang ke pasar murah Bakti Sosial AKABRI 91 di Auditorium Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru malah pulang membawa sepeda motor baru Honda Revo.
Ia datang ke acara yang digelar Polda Kalsel ini bersama anaknya, Sabtu (21/10/2023) siang.
Khalida yang sehari-harinya bekerja sebagai penjual kue datang ke acara baksos ini karena diberitahu ketua RT-nya.
Ia mengaku terkejut dan tidak menyangka bisa mendapatkan sepeda motor tersebut dari undian yang dibacakan oleh Kapolda Kalsel, Irjen Pol Andi Rian Djadjadi.
“Saya sengaja menunggu sampai akhir siapa tahu dapat umroh. Eh ternyata, alhamdulillah senang sekali dapat sepeda motor,” ujarnya.
Sepeda motor tersebut langsung dibawanya pulang bersama anaknya.
Khalida mengaku baru kali pertama mengikuti acara baksos ini.
“Tadi datang sama anak saya. Kami juga dapat sembako dan belanja di pasar murah,” jelasnya lagi.
Tak lupa ia berterima kasih kepada penyelenggara atas hadiah yang diterimanya ini.
“Terima kasih Pak Kapolda atas sepeda motornya semoga ini bisa dipakai oleh saya atapun anak saya,” tutupnya. (nurul octaviani)
Editor: Yayu