Beredar Motif Perampokan Tewasnya Karyawan Indomaret Palingkau, Ini Faktanya

    WARTABANJAR.COM, PALINGKAU – Pascatewasnya seorang karyawan Indomaret Palingkau, Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah, dengan tubuh berlumur darah beredar motif perampokan melatari kejadian itu, Minggu (27/8/2023).

    Kabar itu beredar di media sosial yang dibagikan secara berantai.

    Humas Polda Kalteng pun langsung menanggapi beredarnya narasi di media sosial Facebook itu.

    “!! Telah terjadi perampokan di indomart palingkau sekitar jam 2 siang, itu Tidak Benar alias Hoax,” tulis Humas Polda Kalteng membantah infomasi tersebut.

    Disebutkan, informasi itu beredar di akun facebook @Humiati.

    Humas Polda Kalteng menyatakan, faktanya berdasarkan keterangan
    Kapolsek Kapuas Murung jajaran Polres Kapuas, Ipda Elyno Hizkia Sitorus, S.Tr.K mengungkapkan peristiwa pembunuhan yang menimpa salah satu karyawan Indomart Pemuda Palingkau 2 Desa Palingkau Lama Kec. Kapuas Murung Kab. Kapuas tersebut bukan bermotif perampokan tapi karena dilatarbelakngi masalah dendam pribadi. (ernawati)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Perangi Kejahatan Siber, Polda Metro Resmikan Direktorat Reserse Siber

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI