WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Harga emas Antam produksi Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk hari ini, Jumat (28/7/2023) dijual lebih murah.
Menurut laman resmi logammulai.com, harga emas Antam hari ini turun Rp 8.000 menjadi Rp 1.068.000 per gram.
Demikian juga dengan harga buyback emas Antam untuk pembelian kembali hari ini juga turun. Bahkan turunnya lebih tinggi yaitu Rp 9.000 menjadi Rp 946.000 per gram.
BACA JUGA: 1 Gram Dipatok Rp1.072.000 Senin 24 Juli 2023, Harga Emas Antam Tak Bergerak Selama 3 Hari
Seperti diketahui, harga buyback menjadi patokan bila ingin menjual emas, maka harga emas Antam akan dihargai Rp 946.000 per gram.
Sementara itu, Antam hari ini menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram.
Harga emas Antam hari ini belum termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Hingga pukul 08.18 WIB, harga emas Antam sebagian besar masih ada.
Anda bisa memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen) jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Berikut Daftar Harga Emas Antam Jumat 28 Juli 2023:
Harga emas Antam 0,5 gram = Rp 588.000
Harga emas Antam 1 gram = Rp 1.076.000
Harga emas Antam 2 gram = Rp 2.092.000
Harga emas Antam 3 gram = Rp 3.113.000
Harga emas Antam 5 gram = Rp 5.155.000
Harga emas Antam 10 gram = Rp 10.255.000
Harga emas Antam 25 gram = Rp 25.512.000
Harga emas Antam 50 gram = Rp 50.945.000
Harga emas Antam 100 gram = Rp 101.812.000
Harga emas Antam 250 gram = Rp 254.265.000
Harga emas Antam 500 gram = Rp 508.320.000
Harga emas Antam 1.000 gram = Rp 1.016.600.000.
BACA JUGA: Harga Emas Antam Hari Ini, Masih Bertahan Rp 1.059.000 per Gram, Simak Daftarnya
Harga Emas Dunia Tergelincir
Harga emas tergelincir lebih dari 1% ke level terendah dua minggu pada hari Kamis, terbebani oleh dolar AS yang lebih kuat dan kenaikan imbal hasil obligasi setelah data ekonomi AS yang lebih baik dari perkiraan. Ini yang membebani harga emas dunia.
Dikutip dari CNBC, Jumat (28/7/2023), harga emas di pasar spot turun 1,2% menjadi USD 1.948,69 per ons pada pukul 13:53. EDT (1753 GMT), terendah sejak 12 Juli. Harga emas berjangka AS menetap 1,2% lebih rendah menjadi USD 1.945,70.
“Ada pukulan satu dan dua pada emas dengan angka klaim awal yang lebih baik dari perkiraan yang menunjukkan kekuatan pasar tenaga kerja AS yang tangguh,” kata Phillip Streible, kepala strategi pasar di Blue Line Futures di Chicago.
“Kemudian juga ekspektasi kenaikan yang mengejutkan dalam data PDB juga menunjukkan kepada Anda bahwa jika ada resesi, tidak ada yang melihatnya saat ini. Jadi itu membuka jalan untuk tingkat suku bunga yang lebih tinggi dan lebih lama.”.(wartabanjar.com/logammulia.com/berbagai sumber)
editor : didik tm
Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 8.000 dan Buyback Turun Rp 9.000 Per Gram
Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com