WARTABANJAR.COM – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) mengumumkan pendaftaran Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVIII tahun 2023.
Sementara itu Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, Kalimantan Selatan menjadi co-host dalam perhelatan POMNas XVIII 2023 November mendatang.
Ajang antar-Perguruan Tinggi di Indonesia itu akan mempertandingkan 16 cabang olahraga, yaitu atletik, panjat tebing, renang, karate, gulat, tae kwon do, tenis lapangan, kempo, catur, pencak silat, bridge, sepak takraw, futsal, bulu tangkis, bola basket dan bola voli pasir.
BACA JUGA: BPKP : Dana Hibah Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) 2023 di Kalsel Rawan Diselewengkan
“Seluruh provinsi dipastikan mengirimkan kontingennya untuk ajang POMNas tahun ini yang digelar November mendatang,” kata Rektor ULM Ahmad Alim Bachri saat soft launching POMNas XVIII 2023 di halaman Gedung Rektorat ULM di Banjarmasin.
Alim mengajak semua pihak dan masyarakat luas dapat mendukung suksesnya POMNas yang mempercayakan Kalsel sebagai tuan rumah.
Berlangsung di Banua
Ajang kompetisi olahraga yang melibatkan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, tahun ini berlangsung di Kalimantan Selatan tepatnya kota Banjarmasin dan sekitarnya.
Dikutip dari Buku Pedoman POMNas 2023, event olahraga berskala Nasional ini dilaksanakan setiap 2 tahun sekali. Penyelenggaraan pertamanya diselenggarakan pada tahun 1990 di Yogyakarta.
Dengan tema “Merdeka Berprestasi, Talenta Olahraga Menginspirasi”, POMNas 2023 memperebutkan total 1437 medali emas, perak, dan perunggu.
Cabang lomba, syarat, dan jadwal pendaftaran:
Cabang Olahraga POMNas XVIII 2023 Kalimantan Selatan:
Atletik (30 nomor lomba)
Bulu Tangkis (7 nomor lomba)
Karate (17 nomor lomba)
Pencak Silat (19 nomor lomba)
Renang (30 nomor lomba)
Bola Basket (4 nomor lomba)
Bola Voli Pasir (4 nomor lomba)
Futsal (2 nomor lomba)
Sepak Takraw (6 nomor lomba)
Tenis Lapangan (5 nomor lomba)
Panjat Dinding (6 nomor lomba)
Taekwondo (16 nomor lomba)
Kempo (20 nomor lomba)
Gulat (21 nomor lomba)
Catur (16 nomor lomba)
Bridge (6 nomor lomba)
Ketentuan Kelayakan Cabang Olahraga
1. Usia atlet maksimal 23 tahun dengan kelahiran maksimal 1 Januari 2000.
2. Cabang olahraga perorangan/individu minimum diikuti oleh 6 peserta dari 6 provinsi.
3. Cabang olahraga beregu/tim, minimum diikuti oleh 6 tim dari 6 provinsi.
4. Nomor perlombaan yang boleh diikuti oleh atlet baik nomor individu maupun beregu mengacu pada ketentuan khusus masing-masing cabang olahraga.
Syarat Peserta POMNas XVIII 2023 Kalimantan Selatan
1. Atlet
Warga Negara Indonesia yang berstatus mahasiswa aktif.
Mahasiswa terdaftar di Pangkalan Data Pendidikan tinggi (PDDikti).
Berusia 23 tahun, kelahiran maksimal 1 Januari 2000.
Hanya bisa mengikuti satu cabang olahraga yang dipertandingkan. Sedangkan nomor pertandingan boleh diikuti oleh atlet baik individu maupun beregu mengacu kepada ketentuan khusus masing-masing cabang olahraga.
Dinyatakan sah atlet oleh Tim Keabsahan atlet POMNas,
Memiliki komitmen saling menghormati, bertanding secara jujur, tidak melakukan tindak kekerasan dan mentaati peraturan pertandingan.
Memenuhi persyaratan khusus yang ditetapkan oleh masing-masing cabang olahraga.
2. Ofisial
Bertugas melengkapi seluruh dokumen administratif, berkoordinasi dengan panitia dalam penyelesaian proses keabsahan kontingen, bertanggung jawab menjaga sportifitas dan fair play menjaga kesehatan pemain.
Kuota tidak boleh melebihi 40% dari jumlah atlet yang didaftarkan.
Jadwal Kegiatan POMNAS XVIII Tahun 2023
BACA JUGA: 10.000 Mahasiswa Bakal Ikuti POMNAS 2023 Kalsel, Rektor ULM: Digelar di Banjarmasin & Banjarbaru
1. Pendaftaran:
Entry by Sport: 17-31 Juli 2023 di laman https://pendaftaran-pomnas.kemdikbud.go.id
Entry by Number: 1-31 Agustus 2023
Entry by Name: 1 September-11 Oktober 2023
Penutupan Entry by Name: 11 Oktober 2023
2. Verifikasi keabsahan: 12-14 Oktober 2023
3. Penetapan Atlet POMNas: 15 Oktober 2023
4. Pelaksanaan POMNas XVIII: 12-22 November 2023.(wartabanjar.com/berbagai sumber)
editor: didik tm
POMNas XVIII 2023 Digelar di Kalsel, Mau Daftar? Cek Informasinya di Bawah Ini!
Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com