WARTABANJAR.COM – Laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina rencananya digelar hari ini Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).
Rekayasa lalu lintas di sejumlah titik akan diterapkan pihak kepolisian.
“Rekayasa lalu lintas buat Timnas Indonesia vs Argentina,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko, Minggu (18/6/2023).
Berikut ini rekayasa lalu lintas saat laga Indonesia vs Argentina:
- Arus lalu lintas dari Jalan Gatot Subroto yang akan menuju ke Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi
- Arus lalu lintas dari arah Slipi di arahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju Layang Landokgi ke arah Jalan Gerbang Pemuda
- Arus lalu lintas yang dari Bundaran Senayan yang akan menuju Jalan Pintu Satu Senayan diluruskan ke Jalan Jenderal Sudirman arah Semanggi
- Arus lalu lintas dari Jalan Mustopo yang menuju ke arah Jalan Asia Afrika di belokkan ke kanan menuju Jalan Hang Tuah Raya
- Arus lalu lintas dari arah Jalan Patal Senayan 1 yang akan menuju ke arah Jalan Asia Afrika di belokkan ke kiri ke Jalan Tentara Pelajar
- Arus lalu lintas dari arah Jalan Tentara Pelajar yang akan menuju Jalan Patal Senayan diluruskan ke arah Jalan Permata Hijau
- Arus lalu lintas arah Manggala Wanabakti yang akan menuju Jalan Lapangan Tembak diluruskan ke arah Jalan Tentara Pelajar. (rls)
Baca Juga
Dua Rumah Rusak Akibat Kebakaran di Kayu Bawang Gambut
Editor Restu