3.941 PTK dari 13 Kabupaten Kota Ikuti Seleksi Perpanjangan Kontrak Disdik Kalsel

    WARTABANJAR.COM – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalsel melaksanakan seleksi untuk memperpanjang kontrak Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) lingkup Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) untuk tahun 2023.

    Kepala Disdikbud Kalsel, Muhammadun melalui Kepala Bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Fahrudinoor mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda tahunan dalam mengevaluasi kinerja para PTK.

    “Pada tahun sebelumnya, dikarenakan pandemi COVID-19, kegiatan ini kami laksanakan secara daring, akan tetapi pada tahun ini telah kami lakukan secara luring,” ucapnya, Banjarbaru, Senin (19/12/2022).

    Baca Juga

    ODGJ Ngamuk di Muara Kelayan Cabut Tiang Jalan

    Ia menjelaskan, sebanyak 3.941 PTK dari 13 kabupaten/kota yang melakukan perpanjang kontrak yaitu dari Sekolah Menengah Atas (SMA) sebanyak 2.052 orang, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) sebanyak 1.545 orang, dan pendidikan khusus sebanyak 344 orang.

    Untuk kegiatan ini dilakukan beberapa tahapan seperti pengumpulan berkas dan wawancara.

    “Pada hari ini merupakan tahapan akhir yaitu wawancara secara langsung kepada PTK mulai 19 hingga 27 Desember,” tuturnya.

    Nantinya hasil dari wawancara ini akan dirapatkan lagi untuk menentukan berapa banyak PTK yang berhasil lolos.

    Pihaknya berharap siapapun nantinya yang berhasil perpanjang kontrak dapat bekerja dengan semaksimal mungkin dalam membangun anak bangsa.

    “Karena para siswa tersebut yang nantinya akan melanjutkan perjuangan bangsa,” pungkasnya. (aqu/MC Kalsel)

    Baca Juga :   Polda Kalsel Ungkap Tindak Pidana Pembuangan Ilegal Limbah Medis di Kabupaten Banjar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI