WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Legenda MotoGP Valentino Rossi akhirnya untuk pertama kalinya menjajal lintasan Pertamina Mandalika International Circuit pada Kamis (29/1/2026).
Kehadiran sang ikon balap dunia tersebut langsung menjadi sorotan publik. Momen Rossi berada di lintasan Mandalika terekam dalam video unggahan akun resmi @vr46ridersacademyofficial, yang dalam waktu singkat meraih puluhan ribu penayangan serta banjir komentar positif dari para penggemar.
Rossi datang bersama 10 pembalap muda VR46 Riders Academy sebagai bentuk dukungan penuh terhadap tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team yang kini semakin dekat dengan Indonesia.
Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, menegaskan bahwa Rossi tidak mengikuti sesi latihan resmi, melainkan hadir murni untuk memberikan dukungan moral dan motivasi kepada para rider muda binaannya.
“Valentino Rossi tidak ikut dalam sesi pelatihan. Kedatangannya lebih sebagai bentuk support kepada para pembalap VR46,” ujar Priandhi.
Kunjungan ini juga menjadi momen bersejarah karena menandai kali pertama tim VR46 mengaspal di Mandalika sejak MotoGP Indonesia digelar pada tahun 2022.
Selain itu, kehadiran Rossi memperkuat posisi Indonesia sebagai mitra strategis dalam pengembangan tim VR46 di kancah MotoGP internasional.(Wartabanjar.com/nur_muhammad)
editor: nur_muhammad

