Dinsos Tanah Laut Harapkan Kemandirian PPKS Jadi Ujian Utama

WARTABANJAR.COM, PELAIHARI – Dinas Sosial Kabupaten Tanah Laut menegaskan bahwa keberhasilan penanganan masalah sosial tidak boleh hanya berhenti pada penyaluran bantuan, melainkan harus bermuara pada kemandirian masyarakat.

Hal ini menjadi sorotan utama dalam apel gabungan ASN di halaman Kantor Bupati Tanah Laut, Senin (26/01/2026).

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tanah Laut, Eko Trianto, membedah tiga pilar strategis yang menjadi mandat instansinya dalam mengurai benang kusut problematika sosial.

Baca Juga Malam Mencekam di Pemangkih! Api Melahap Rumah Warga Hingga Rata Tanah, Dokumen Penting Ikut Musnah

Ketiga peran tersebut meliputi pelayanan langsung kepada Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), pembinaan Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS), serta peran krusial sebagai fasilitator program pemerintah pusat dan provinsi agar tepat sasaran di daerah.

Eko menekankan bahwa orientasi pelayanan sosial harus memiliki target jangka panjang yang jelas.

“Tujuan utama pelayanan sosial adalah mendorong PPKS agar mampu hidup mandiri,” tegas Eko di hadapan para peserta apel.

Dalam implementasinya, Dinsos memprioritaskan lima kategori dari total 26 jenis PPKS yang masuk dalam Standar Pelayanan Minimal (SPM).

Kelompok tersebut mencakup anak terlantar, penyandang disabilitas, lanjut usia, gelandangan dan pengemis, serta masyarakat korban bencana.

Uji petik efektivitas peran Dinsos baru-baru ini terlihat saat banjir melanda empat kecamatan di Tanah Laut pada awal Januari 2026.

Dinsos mengambil peran sentral dalam pemenuhan kebutuhan dasar melalui aktivasi dapur umum, baik pada fase tanggap darurat maupun pascabencana.
Menariknya, penanganan bencana tersebut menjadi potret kolaborasi lintas sektor.

Baca Juga :   Transformasi Wisata Tanah Laut di Bawah Komando Zulpuaddin

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca