Dalam peristiwa tersebut, korban juga dilaporkan kehilangan satu unit telepon genggam yang diduga dibawa kabur pelaku.
Pihak kepolisian saat ini masih melakukan pendalaman kasus dan mengarahkan keluarga korban untuk segera membuat laporan resmi guna mempercepat proses penyelidikan dan pengungkapan para pelaku.
“Kami akan menindaklanjuti kasus ini setelah laporan resmi diterima. Kami juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada dan segera melapor jika melihat atau mengalami tindak kejahatan,” tegas Ipda Kardi.(wartabanjar.com/IKhsan)
editor: nur_muhammad

