Fondasi Strategi Inflasi 2026
Koordinasi lintas sektor ini juga diproyeksikan menjadi fondasi utama penyusunan strategi pengendalian inflasi tahun 2026. Dengan perencanaan yang lebih matang dan sinkronisasi program yang kuat, Pemkab Tanah Laut optimistis mampu menghadirkan stabilitas ekonomi daerah yang lebih kokoh.
Langkah ini diharapkan berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat Bumi Tuntung Pandang, sekaligus memperkuat daya tahan ekonomi daerah di tengah tantangan global dan nasional.(Wartabanjar.com/Gazali)
editor: nur_muhammad

