“Anak-anak kita tidak perlu jauh-jauh kuliah ke Banjarbaru atau Banjarmasin lagi. Bahkan masyarakat kurang mampu akan kita beri beasiswa,” ucapnya.
Sementara itu, Kabag Kesra HST H. Mukarram dalam laporannya menyampaikan rincian penerima hibah tahun anggaran 2025, yakni 22 masjid, 21 langgar/musala, 8 ponpes, madrasah dan ormas, 1 PSDKU ULM, serta 2 majelis taklim. “Kegiatan sosialisasi ini bertujuan memberi pemahaman kepada para penerima hibah mengenai tata pengelolaan, penyusunan laporan, dan pertanggungjawaban dana hibah agar sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan,” katanya. (wartabanjar.com/Adew)
Editor: Andi Akbar

