Ganas! Erling Haaland Top Skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan 16 Gol, Samai Rekor Lewandowski

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Penyerang Timnas Norwegia, Erling Haaland, dipastikan menjadi top skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa dengan catatan 16 gol yang fantastis. Sayangnya, bintang Manchester City ini gagal memecahkan rekor gol milik Robert Lewandowski, melainkan hanya menyamai rekor tersebut.

​Haaland mencetak dua gol krusial saat Norwegia mengalahkan Italia 4-1 di San Siro, Milan, Senin (17/11) dini hari WIB. Dua gol tersebut dicetak Haaland secara cepat pada menit ke-78 dan 79, memastikan kemenangan Norwegia yang juga mengantar mereka lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

​Mengukir Rekor 16 Gol
​Total, Erling Haaland mengakhiri babak kualifikasi dengan koleksi 16 gol. Jumlah ini unggul jauh, dua kali lipat, dari pesaing terdekatnya. Haaland setidaknya mencetak satu gol di setiap delapan pertandingan yang dilakoni Norwegia selama kualifikasi. Sumbangan gol terbanyaknya terjadi saat ia menjebol gawang Moldova lima kali.

​Haaland mengungkapkan kegembiraannya atas pencapaian pribadi dan timnya. “Ini soal bagaimana ada di posisi paling pas untuk bikin gol, dan saya bikin dua gol hari ini. Benar-benar gila. Saya bangga dan ini fantastis,” ujar Haaland.

​Di akhir kualifikasi, Erling Haaland (16 gol) menyamai rekor gol yang sebelumnya dicatatkan oleh penyerang Polandia, Robert Lewandowski, pada Kualifikasi Piala Dunia 2018. Sementara itu, pesaing terdekatnya di daftar top skor adalah Harry Kane, Memphis Depay, dan Marko Arnautovic, yang masing-masing mengumpulkan delapan gol. (Wartabanjar.com/berbagai sumber)

Baca Juga :   Kalsel 1 Januari 2026 Hujan dari Pagi-Malam, BMKG Sampaikan Imbauan ini

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca