Hasil Manis di Hari Pertama, Gulat Banjarbaru Persembahkan Tiga Perunggu

WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Awal yang manis ditorehkan cabang olahraga (cabor) Gulat Banjarbaru di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII Kalimantan Selatan 2025 di Tanah Laut.

Di hari pertama pertandingan, Minggu (26/10/2025), tiga pegulat Banjarbaru berhasil menyumbangkan medali perunggu.

Ketiganya yakni Rossyaidina di kelas bebas putri 50 kilogram, Rivaldo Antonio di kelas Grego 53 kilogram, dan Muhammad Fahri di kelas bebas putra 70 kilogram.

Baca Juga RIBUT-RIBUT Dana Mengendap Rp5,1 Triliun Milik Pemko Banjarbaru, Klarifikasi Bank Kalsel: “Murni Kesalahan Input!

Pelatih Gulat Banjarbaru, Dwi Novitasari, mengaku bersyukur dengan hasil yang diraih anak asuhnya. Dari lima atlet yang turun di hari pertama, tiga di antaranya mampu menembus podium.

“Alhamdulillah, di hari pertama langsung dapat tiga perunggu. Hari ini pertandingan masih berlanjut, mudah-mudahan bisa tambah medali lagi,” ujar Dwi saat dikonfirmasi, Senin (27/10/2025).

Dwi menuturkan, tim Gulat Banjarbaru menurunkan atlet di berbagai nomor. Terdiri dari lima kelas gaya bebas putri, delapan kelas gaya bebas putra, serta delapan kelas gaya Grego.

Sebelum berlaga di Porprov, para atlet telah menjalani latihan intensif selama dua bulan. Latihan dilakukan dua kali sehari, pagi dan sore.

“Target kami semua atlet bisa membawa pulang medali. Semoga ke depan bisa tembus emas,” ucapnya penuh harap.

Ia juga meminta doa dan dukungan masyarakat Banjarbaru agar cabor Gulat bisa kembali menyumbangkan prestasi.

“Mohon doanya untuk anak-anak kami yang masih bertanding, semoga bisa bawa nama Banjarbaru lebih tinggi lagi,” tutupnya. (wartabanjar.com/IKhsan)

Baca Juga :   Waspada, Mahasiswa ULM Jadi Korban Begal Payudara dekat Jembatan Barito

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca