WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Oman Carlos Queiroz melontarkan kritik tajam terhadap keputusan AFC yang menunjuk Qatar dan Arab Saudi sebagai tuan rumah ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Ia menilai keputusan itu menguntungkan kedua negara.
Oman berada di Grup A bersama Qatar dan Uni Emirat Arab. Queiroz, yang pernah melatih Portugal, Iran, dan Afrika Selatan, menilai keputusan ini tidak adil karena Qatar dan Arab Saudi otomatis mendapat keuntungan besar sebagai tuan rumah.
“Dalam situasi seperti ini, lolos ke Piala Dunia akan menjadi keajaiban,” ujar Queiroz kepada The Guardian, Selasa (7/10). Ia mempertanyakan alasan AFC tidak menunjuk negara netral seperti Jepang atau Kuwait sebagai lokasi pertandingan.
Queiroz juga menyoroti jadwal pertandingan yang tidak seimbang. Oman hanya memiliki waktu tiga hari untuk istirahat antara laga melawan Qatar dan UEA, sementara Qatar mendapat enam hari jeda. “Ini belum pernah terjadi sebelumnya,” tegasnya.
Meski menghadapi kondisi sulit, Queiroz memastikan Oman tetap berjuang maksimal. Ia menutup dengan sindiran, “Saya sudah bertanya kepada para koki di sini bagaimana cara membuat omelet tanpa telur.” (Wartabanjar.com/berbagai sumber)
Editor: Andi Akbar

