Pasha Ungu Disebut Mundur dari Anggota DPR RI, Cek Fakta

WARTABANJAR.COMViral munculnya video yang mengeklaim anggota DPR Sigit Purnomo Syamsuddin Said, atau lebih dikenal dengan Pasha Ungu mundur dari kursi parlemen.

Dalam unggahan disebutkan Pasha Ungu enggan menikmati uang haram. ‘Ogah menikmati uang haram, Pasha Ungu mundur dari anggota DPR RI’.

Dipastikan kabar tersebut merupakan hoaks. Sebab tidak ada pernyataan resmi dari Pasha Ungu.

Baca Juga

Potensi Karhutla Kalsel Hari ini, BMKG: Utara Kalsel & Utara Pegunungan Meratus Aman

Pasha terakhir kali muncul ke publik saat mengomentari terkait aksi joget-joget anggota dewan.

Menurutnya anggota dewan bukan tidak menunjukkan empati. Malah, anggota DPR RI paling peka melihat kondisi rakyat.

“Gak lah (tidak peka), justru meraka yang paling peka melihat kondisi (rakyat),” ucapnya.

Sebelumnya aksi joget anggota DPR RI mendapat kecaman usai kenaikan tunjangan rumah Rp 50 juta per bulan.

Aksi mereka memantik emosi warganet di tengah kondisi rakyat yang bel sejahtera. (wartabanjar.com/atoe)

Editor Restu

 

Baca Juga :   Menag: Merusak Lingkungan Perbuatan yang Menyimpang dari Agama

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca