2 Pemain Terbukti Pria, Vietnam Didiskualifikasi dari Kejuaraan Dunia Voli U-21

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Federasi Bola Voli Dunia (FIVB) resmi mendiskualifikasi tim nasional bola voli putri U-21 Vietnam dari ajang Kejuaraan Dunia Voli Putri U-21 2025 setelah hasil tes kromosom mengungkap dua pemain mereka, Dang Thi Hong dan Phuong Quynh, berjenis kelamin pria.

Temuan tersebut melanggar Pasal 12.2 regulasi pemain FIVB. Sebagai konsekuensi, hasil pertandingan yang melibatkan kedua pemain tersebut dibatalkan, dan keduanya langsung dikeluarkan dari kejuaraan.

“Sesuai Pasal 13.5.2 dari Peraturan Acara dan 14.4 dari Peraturan Disiplin, Sub-Komite Panel Disiplin FIVB memutuskan untuk membatalkan pertandingan Vietnam yang diikuti oleh pemain tersebut dan mendiskualifikasi mereka dengan segera,” tulis FIVB dalam pernyataan resmi, Selasa.

Panel Disiplin FIVB juga tengah mengkaji sanksi tambahan terhadap Federasi Bola Voli Vietnam. Sanksi lebih berat berpotensi dijatuhkan setelah pemanggilan resmi untuk memberikan klarifikasi tertulis.

Dengan diskualifikasi ini, Vietnam yang semula berada di peringkat kedua Grup A dipastikan gagal melaju ke babak gugur. Indonesia yang sebelumnya menempati posisi kelima akan naik ke peringkat keempat dan berhak melanjutkan perjuangan ke babak 16 besar. (Wartabanjar.com/berbagai sumber)

Editor: Andi Akbar

Baca Juga :   Tekad Coach Teco Lengserkan Persipura, Barito Putera 'Jadi Nomor Satu'

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca