WARTABANJAR.COM, PARINGIN – Sosok Sugianoor kembali menjadi buah bibir di kalangan wartawan dan pejabat daerah Balangan.
Dikenal sebagai figur berpeci jangang yang karismatik dan dekat dengan semua kalangan, nama Sugianoor kini santer disebut-sebut sebagai calon kuat Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Balangan untuk periode mendatang.
Dukungan mengalir dari berbagai pihak, termasuk dari kalangan jurnalis. Salah satunya datang dari Hindri, wartawan Mediakalimantannews.com, yang secara terbuka menyatakan dukungan penuh jika Sugianoor kembali mencalonkan diri.
Baca Juga
Duh! Ibu Rumah Tangga Jadi Kelompok Rentan HIV, 44 Kasus Baru di Banjarbaru
“Beliau punya rekam jejak positif saat menjabat pada 2023. Pendekatannya yang humanis membuat hubungan antarwartawan maupun dengan mitra eksternal terasa sangat harmonis,” ujar Hindri.
Di masa kepemimpinan Sugianoor, PWI Balangan dikenal aktif dan produktif. Salah satu terobosannya adalah pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW), yang tidak hanya meningkatkan kualitas wartawan tetapi juga membawa mereka pada pengakuan resmi secara nasional melalui sertifikasi dari Dewan Pers.
“Beliau bukan hanya mendorong profesionalisme, tapi juga benar-benar memfasilitasi peningkatan kapasitas. Hasilnya, produk jurnalistik teman-teman menjadi lebih akurat dan kredibel,” imbuh Hindri.
Tak hanya dari kalangan media, sejumlah pejabat pemerintah daerah pun dikabarkan mendukung Sugianoor untuk kembali menakhodai PWI Balangan.
Meski hingga kini belum menyampaikan sikap resminya, banyak pihak berharap Sugianoor kembali tampil dan membawa PWI Balangan ke arah yang lebih baik.

