Lomba B2SA, Bupati Andi Rudi Latif: Bangun Generasi Emas Tanah Bumbu

WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Lomba Menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) berbasis pangan lokal tingkat kabupaten tahun 2025 dibuka langsung Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif di Pendopo Kantor Bupati, Batulicin, Senin (2/6/2025).

Kegiatan lomba B2SA ini, jelas Bupati merupakan bagian penting dari pelaksanaan Amanat Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2012 tentang Pangan, khususnya pada Pasal 60.

Yakni Pemerintah dan Pemerintah Daerah memiliki kewajiban untuk mendorong penganekaragaman konsumsi pangan, dengan membudayakan pola konsumsi yang beragam, bergizi, seimbang, dan aman (B2SA).

Baca Juga

Jalan A. Yani Km. 31 Banjarbaru Ditutup, Truk Dilarang Lewat Jalan Trikora di Jam Sibuk

“Seperti yang kita ketahui bersama, pola konsumsi B2SA ini menjadi upaya nyata dalam membangun generasi emas Tanah Bumbu yang sehat, cerdas, aktif, dan produktif,” ungkap Bupati Andi Rudi Latif di hadapan peserta dan tamu undangan.

Lebih lanjut, Bupati menjelaskan bahwa menu B2SA bukan sekadar slogan, tetapi merupakan gerakan konsumsi pangan berbasis sumber daya lokal yang bertujuan meningkatkan kualitas gizi, menurunkan angka stunting, dan menciptakan masyarakat yang mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangannya.

“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pelaksanaan Program Diversifikasi dan Ketahanan Pangan Masyarakat, khususnya pada Sub Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat dalam Penganekaragaman Konsumsi Pangan. Saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh peserta yang telah menampilkan kreasi menu B2SA dengan semangat dan inovasi luar biasa,” tegasnya.

Baca Juga :   Bupati Tanah Laut: Iman Jangan Goyah oleh Narasi AI

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca