550 Sapi Kurban Tiba di Banjarmasin, Dipastikan Sehat dan Siap Disalurkan ke Kalimantan

Pengangkutan menggunakan KM Camara Nusantara 5 dipilih karena kapal ini dirancang khusus untuk pengangkutan ternak dan dilengkapi fasilitas animal welfare, termasuk keberadaan dokter hewan yang mengawasi kondisi ternak sepanjang perjalanan.

“Seluruh proses pengangkutan sesuai standar kesejahteraan hewan, dan kami memastikan kondisi ternak tetap sehat dari pelabuhan asal hingga tujuan,” jelas Isrokal.

Sementara itu, drh. Elias Heribertus Tandidina, dokter hewan kapal Camara Nusantara 5, menambahkan bahwa semua sapi telah menjalani karantina selama 14 hari di Kupang dan dinyatakan sehat sebelum diberangkatkan.

“Selama perjalanan ke Banjarmasin, tidak ditemukan kendala kesehatan pada hewan. Semuanya tiba dalam kondisi prima dan siap didistribusikan,” pungkasnya.(Wartabanjar.com/Ramadan)

editor: nur muhammad

Baca Juga :   Perkuat Status Lumbung Pangan, Distanhorbun Tala Masifkan Proyek Cetak Sawah di Delapan Kecamatan

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca