WARTABANJAR.COM, MEDAN – Aksi sekelompok pemuda terekam CCTV di depan sebuah klinik di Medan Marelan, Kota Medan, Sumatera Utara.
Kejadiannya Sabtu 19 April 2025 sekitar pukul 03.34 WIB, pemuda-pemuda tersebut meminta pertolongan untuk rekan mereka yang mengalami luka diduga akibat aksi tawuran.
Namun pihak klinik menolak karena bukannya datang dengan cara yang sopan, mereka justru bersikap kasar dan merusak fasilitas.
Bidan Juwita mengungkap bahwa pagar klinik ditendang, dan kanopi dilempari batu sebanyak empat kali akibat tidak membukakan pintu.
Baca juga:Heboh! Pesta dan Dugem di Alam Terbuka Kota Al-Ula, Kota Terkutuk Paling Dihindari Nabi Muhammad
Kejadian itu terekam CCTV dan diunggah oleh akun Praktik Bidan Juwita Desrianti.
Bukan gak mau nolongin
Bukan tidak Berempati antar manusia
Tapi tindakan mereka juga tdk pantas
Ugal2an di jalan Raya
Gank Motor yg meresahkan
Tawuran antar Gank
Dan pastinya sebagai manusia biasa
Kami juga tdk berani mmberikan pertolongan (buka klinik di jam rawan )
Kami Juga berhak melindungin Diri dari yg menurut kami Ancaman/bahaya
Walaupun Akhirnya kami yg terzholimi
Jerjak/pagar Besi ditendangin
Kanopi/genteng kami dilemparin batu 4x
Semoga Allah melindungin kami
Dan Allah SWT mengampunin dosa2 kalian
Begitu unggahan di akun @bidanjuwitadesrianti disertai video rekaman CCTV saat remaja tersebut menendang dan menggedor pintu pagar.
Warganet pun ramai memberikan dukungan kepada klinik ini melalui kolom komentar/
“Tindakan ibu uda benar Bu, semua org juga tau mana yg berhak ditolong mana yg gak👏,” tulis seseorang.