Dinkes Kalsel Cek Kesehatan Pengemudi Bus Antar Provinsi

    WARTABANJAR.COM, GAMBUT – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yang berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar, Puskesmas Gambut, serta instansi terkait seperti Kepolisian, Dinas Perhubungan, Badan Narkotika Nasional (BNN), dan Jasa Raharja melakukan pemeriksaan pengemudi bus.

    Kegiatan pemeriksaan kesehatan pengemudi bus ini dilakukan di Terminal Tipe A Gambut Barakat, dengan fokus pada pengemudi bus yang melayani rute antar provinsi, seperti Kalimantan Tengah dan Kalimantan Timur.

    Pemeriksaan kesehatan ini meliputi beberapa aspek penting, antara lain tekanan darah, jumlah denyut nadi, saturasi oksigen, kadar gula darah, kolesterol, asam urat, pemeriksaan mata (termasuk katarak dan buta warna), serta tes terhadap narkotika dan zat adiktif (Napza), alkohol, dan rokok.

    Baca Juga

    Ngeri! Lubang Besar Mendadak Muncul di Jalanan Telan Satu Pengendara

    Selain itu, pengemudi juga menjalani pemeriksaan kesehatan mental untuk memastikan kondisi jiwa yang sehat.

    Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Muslim, mengungkapkan, tingginya angka kecelakaan lalu lintas yang tercatat setiap tahunnya, termasuk pada tahun 2023 yang mencapai 116.000 kasus, menunjukkan bahwa pemeriksaan kesehatan pengemudi sangat penting.

    Oleh karenanya, Muslim berharap dengan kegiatan ini, para pengemudi dapat tetap dalam kondisi sehat dan siap mengemudi dengan aman, sehingga arus mudik Lebaran 2025 dapat berlangsung dengan selamat tanpa adanya insiden yang merugikan

    Baca Juga :   Nobar di Balai Kota Banjarmasin, Suporter Timnas Gembira Dapat Hadiah dari Wali Kota HM Yamin

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI