Agnez Mo Masuk Nominasi Ajang Penghargaan Musik Internasional Daf BAMA Music Awards 2025 di Jerman

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Agnez Mo masuk nominasi ajang penghargaan musik dunia, Daf BAMA Music Awards 2025.

    Daf BAMA Music Awards adalah acara penghargaan musik internasional yang diselenggarakan oleh Daf Entertainment, sebuah perusahaan asal Hamburg, Jerman.

    Acara ini bertujuan untuk menghargai, mengakui, merayakan prestasi serta memperingati kreativitas para musisi populer di seluruh dunia, ajang persatuan, kesenangan para pecinta musik, merayakan musik, budaya, keragaman dan kohesi di bidang musik.

    Terkait masuknya Agnez Mo di nominasi ajang tersebut, diumumkan secara langsung oleh penyelenggara, Daf Entertainment di Instagram mereka, Minggu (16/3/2025).
    Daf Entertainment and @dafbama.ev are proudly announcing the nomination of the US/Indonesians artist @agnezmo #dafbama2025,” ujar pengumuman itu.

     

    View this post on Instagram

     

    A post shared by Daf Entertainment (@dafbamaawards)

    BACA JUGA: Keajaiban Istigfar di Waktu Sahur, Kunci Rezeki Lancar dan Hidup Penuh Berkah

    Menanggapi kabar ini, Agnez Mo mengunggah ulang postingan tersebut di Insta Story-nya, dilengkapi emoji kedua tangan terkatup yang berarti “terima kasih.”
    Agnez Mo juga dipastikan bakal tampil di panggung penghargaan tersebut.
    Acara penghargaan Daf BAMA Music Awards ini bakal digelar di Rudolf Weber Arena, Oberhausen, Jerman, pada 31 Mei 2025 mendatang.  (yayu)
    Editor: Yayu
    Baca Juga :   Posting Foto ini, Seo Kang Joon 'Digombali' Warganet +62 dengan Pantun Kocak

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI