WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Kebakaran terjadi di kawasan pemukiman warga, di Jalan Cemara Raya, Komplek Agatis III Rt 41, Kecamatan Banjarmasin Utara, Selasa (4/3) dini hari.
Kejadian itu sontak membuat warga panik, dan langsung meminta bantuan relawan BPK dan Damkar Kota Banjarmasin.
Warga setempat, Hafiz mengatakan, saat itu dirinya sedang berada di rumahnya yang tepat berada berseberangan dengan rumah yang terbakar.
Baca juga:Tiket Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Hari Ini, Simak Cara dan Harganya
Kemudian, dirinya dikagetkan dengan suara teriakan warga yang menyatakan ada api, dari arah luar rumahnya. Dirinya langsung keluar rumah untuk memastikannya.
“Saat saya keluar, saya melihat apinya itu sudah menyala dari kabel yang ada di sebelah rumah tersebut,” ujar Hafiz, di lokasi kejadian.
Melihat api sudah menyala, lantas dirinya pun juga turut meminta bantuan kepada relawan BPK, dan juga mengambil ember untuk mencoba memadamkannya.
“Awalnya apinya itu masih belum terlalu besar, jadi sempat kami siram pake ember dan juga pakai kain basah, tapi tidak berhasil,” ucap Hafiz.
“Seandainya ada selang dan mesin pompa, mungin apinya tidak sempat membesar, dan menyebar,” lanjutnya.
Senada dengan Hafiz, warga setempat lainnya, Yani menuturkan, apinya itu berasal dari kabel yang ada di antara dua buah rumah tersebut.
“Apinya itu berasal dari korsleting listrik, kemudian menjalar ke rumah tersebut. Jadi apinya itu mengikuti daun atau akar kering yang dikabel itu lalu ke rumah,” tutur Yani.
Ia juga mengungkapkan, saat kejadian kondisi rumah tersebut dalam keadaan kosong.
“Rumah ini memang kosong, pemiliknya ini tidak tinggal di sini, paling cuma sekali-sekali saja ke sini untuk melihat kondisi rumahnya,” ungkapnya.
Baca juga:BPBD Balangan Ajak Masyarakat Waspada Bahaya Kebakaran dengan Langkah Sederhana
Beruntungnya, dalam kejadian tersebut tidak sampai memakan korban jiwa. Sementara untuk kerugian dan penyebab kebakaran masih belum diketahui secara pasti.
Sementara menunggu hasil penyelidikan dari pihak kepolisian, dan pendataan dari pihak pemko Banjarmasin. (Iqnatius)