PKL dan Bazaar UMKM Ramaikan Batfest 2024

    WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Area venue Pantai Jhonlin Festival di Kabupaten Tanah Bumbu diisi ratusan pedagang kaki lima (PKL).

    Di ajang Batfest 2024, PKL berjualan aneka makanan dan minuman, seperti pangsit, pentol, es kelapa, minuman dingin dan lain sebagainya.

    Harga yang ditawarkan pun juga terjangkau, mulai dari Rp 1.000 an untuk pentol dan Rp 5.000 sampai Rp 25.000 per porsi untuk makanan ringan.

    Baca Juga

    Batfest 2024 Resmi Dibuka, Hadirkan Hiburan dan Kuliner

    Lokasi jualan para PKL berada paling depan, mulai masuk akan menemui pintu parkir, kemudian masuk area pedagang PKL yang berada di kiri kanan jalan menuju panggung utama.

    Setelah barisan PKL, lurus masuk ke arah panggung lagi, pengunjung disambut tenda stand job fair, diikuti tenda UMKM.

    Panitia memfasilitasi PKL dan UMKM untuk mendapatkan stand, aliran listrik, pasokan air dan tenaga kebersihan secara gratis.

    Salah seorang pengunjung, Erwanti mengaku sengaja memilih ke Batfest sebagai lokasi perayaan tahun baru karena banyak hiburan dari artis ibukota.

    “Selain itu yang utama mengincar area PKL dan stand UMKM untuk mencicipi beragam kuliner. Mengingat di pusat jajanan ini banyak beragam masakan minuman yang tak dijual pada hari biasa,” ungkap Gadis Batulicin ini.

    Ia menyampaikan terima kasih kepada Jhonlin Group yang telah memberikan hiburan bagi masyarakat.(rilis)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Pencarian Relawan Hilang Berlanjut, Warga Lakukan Bagandang Nyiru

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI