Pancasila Menggema di Ujung Perbatasan Tanah Bumbu, ASFA Berikan Santunan Pelajar

    WARTABANJAR.COM, TANAH BUMBU – Lazis Assalam Fil Alamin menyoroti pendidikan di ujung perbatasan Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) dengan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

    Kali ini tim ASFA mengunjungi 58 siswa SDN 1 Emil Baru dan para pengajar di Jalan Lumpangi Km 97 Desa Emil Baru Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu.

    Kunjungan tim ASFA juga bertepatan dengan momen peringatan Hari Guru pada Senin, 25 November 2024.

    Koordinator Lazis ASFA, H Sudian Noor mengatakan akan mengawal pendidikan untuk anak-anak sekolah terutama di daerah-daerah terpencil.

    Tujuannya, agar para siswa mendapatkan pendidikan yang layak dan memadai seperti sekolah-sekolah yang ada di perkotaan.

    Baca Juga

    Gaji Guru Bakal Naik 100 Prsen, Cek Gaji Guru Swasta 

    Ia meyakini akan muncul orang-orang sukses yang akan menjadi pemimpin masa depan dari sekolah terpencil ini.

    Dalam kunjungannya, H. Sudian Noor juga memberikan pertanyaan kepada anak-anak untuk menghafalkan Pancasila.

    Pelajar kelas 1, Muhammad Fildan tampak. antusias dengan langsung mengacungkan tangan dan melafalkan Pancasila dengan lantang.

    Salah satu guru, Abdullah mengucapkan terimakasih kepada tim ASFA khususnya H. Sudian Noor yang menjadi motivasi bagi para pengajar dan sisea.

    “Selama ini kami banyak sekali kekurangan baik sarana dan prasarananya dengan kehadiran program Lazis ini kami sangat terbant. Kami berharap Lazis tetap kawal dan bimbing kami supaya kami tidak tertinggal dari sekolah yang ada di kota,” harapnya.

    Pada kesempatan tersebut turut diserahkan sejumlah santunan berupa paket belajar yang berisi tas, buku, pulpen dan perlengkapan ATK lainnya serta susu UHT untuk anak-anak dalam rangka dukungan kepada program presiden RI.(rilis)

    Baca Juga :   PUPR Banjarbaru Siapkan 31 Proyek Infrastruktur Jalan dan Trotoar di Tahun 2025, Ini Rinciannya!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI