Made menambahkan, harga komoditas beras khususnya beras lokal (unus, siam, pandak, dll) di pasar aman malah cenderung murah yaitu di kisaran Rp 13.500.
Hal ini mengingat sebagian besar wilayah Kalsel baru selesai masa panen.
Komoditas bahan pokok lainnya seperti minyak di kisaran Rp 18.000, gula Rp 17.000, tepung Rp 9.600 masih terpantau aman dan ketersediaan stok juga masih cukup.
“Pemantauan dan giat sidak bapok di pasar rakyat tersebut menjadi indikasi awal kondisi stabilisasi harga dan ketersediaan bapok sehingga dapat dijadikan salah satu dasar dalam pengambilan keputusan dalam menjaga stabilitas harga, yang salah satunya adalah penyelenggaraan Pasar Murah,” pungkasnya. (MC Banjar)
Penyunting: Yayu