Pemkab Balangan Siap Antisipasi Inflasi Saat Nataru dan Pilkada Serta Bencana Hidrometeorologi 2024-2025

    Sebanyak 15 persen wilayah di Indonesia diprediksi mengalami sifat hujan di Atas Normal meliputi wilayah Sumatera Barat bagian selatan, Kalimantan Timur bagian timur, Sulawesi Tenggara bagian timur dan utara, dan Papua Tengah, sedangkan 1 persen wilayah Indonesia dengan sifat hujan di Bawah Normal berada pada wilayah NTT bagian timur dan Papua Barat bagian timur.

    Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Balangan, H. Rahmi menegaskan bahwa paparan tentang Potensi Bencana Hidrometeorologi serta arahan dari Kepala BNPB dan Kemendagri ini penting untuk menjadi perhatian.

    “Kami menyimak dengan seksama dan ini menjadi perhatian kami agar dipedomani dalam rangka kesiapsiagaan menghadapi potensi ancaman Bencana Hidrometeorologi Basah di akhir tahun 2024 ini dan di awal tahun 2025 nanti,” pungkasnya.

    Turut hadir pula di rapat ini adalah Kabag Perekonomian, Perwira Penghubung Kodim 1001 HSU-BLG, Polres, dan BPS. (Alfi)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Bantuan Kayu Bakar untuk Haul Abah Guru Sekumpul Mulai Berdatangan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI