Kronologi Diduga Orang Tenggelam di Muara Aluh-Aluh

    WARTABANJAR.COM, ALUH-ALUH – Seorang pria diduga tenggelam di perairan muara Aluh-Aluh, Kabupaten Banjar, Rabu (20/11/2024) sore.

    Informasi dihimpun wartabanjar.com, kronologi kejadiannya, korban bersama tiga orang lainnya mencari tunjang, atau buah rambai berukuran lebih kecil.

    Korban saat itu menggunakan jukung (perahu) kecil. Begitu juga dua rekannya juga menggunakan jukung.

    Dua rekannya berada di depan dengan jukung masing-masing, sedangkan korban berada di urutan ketiga, dan satu rekan mereka lagi paling belakang atau urutan keempat.

    Saat menuju pulang di tengah perairan muara Aluh-Aluh yang merupakan pertemuan sungai dan laut, hujan deras turun disertai petir.

    Baca juga: Jukung yang Dinaiki Bocor, 3 Pemuda Tenggelam di Waduk PTPN Pelaihari, 1 Tewas

    Di tengah hujan deras, rekan yang berada paling belakang samar-samar melihat ke depan dan tidak melihat sosok korban berada di jukungnya.

    Rekan korban yang berada di urutan keempat itu pun kemudian memberitahukan ke rekan lainnya.

    Dari situlah rekan-rekannya menduga korban tercebur ke air.

    Rekan-rekan korban kemudian melakukan pencerian di sekitar lokasi, namun tidak ditemukan.

    Akhirnya mereka menyampaikan informasi hilangnya korban kepada nelayan dan warga terdekat.

    Hingga saat ini masih dilakukan terhadap korban.

    Diberitakan sebelumnya, seorang pria diduga tenggelam dekat pelabuhan perikanan muara Aluh-Aluh.

    “Lokasinya muara sungai, antara laut, dekat pelabuhan perikanan Aluh-Aluh,” ujar sumber wartabanjar.com.

    Saat ini nelayan dan warga dibantu relawan dan tim SAR tengah melakukan pencarian korban.

    Baca Juga :   BREAKING NEWS: Diduga Orang Tenggelam di Muara Aluh-Aluh

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI