WARTABANJAR.COM, BANJARBARU- Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Pemprov Kalsel) terus meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana banjir di wilayahnya, di antaranya adalah dengan melakukan pemantapan Taruna Siaga Bencana (Tagana) spesialis water rescue di Hotel Roditha, Banjarmasin, 11-13 November 2024.
Plt. Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalsel, Muhammadun melalui Kepala Bidang Penanganan Bencana, Achmadi mengatakan pelatihan ini guna meningkatkan kemampuan anggota Tagana dalam operasi penyelamatan di air sebab Kalsel adalah daerah rawan banjir setiap tahunnya.
“Mengingat potensi banjir yang tinggi di wilayah ini, keahlian dalam penyelamatan di air menjadi kebutuhan mutlak,” kata Achmadi, Banjarmasin, Senin (11/11/2024).
Keterampilan khusus yang diberikan meliputi teknik penyelamatan di air, penggunaan alat-alat water rescue, hingga pengoperasian perahu karet.
Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh 40 orang terdiri 26 anggota Tagana dari berbagai 13 Kabupaten/Kota di Kalsel, 6 orang dari Pramuka dan 8 orang dari Dinas Sosial Provinsi Kalsel selama tiga hari.
“Mereka diajarkan tentang teknik penyelamatan menggunakan perahu, evakuasi korban di area banjir, serta pertolongan pertama kepada korban yang mengalami hipotermia atau kelelahan,” ucapnya lagi.
Selain meningkatkan kemampuan teknis, pelatihan ini juga bertujuan untuk memperkuat koordinasi antara Tagana dengan instansi lain seperti Kemensos dan Basarnas.