Sementara timnas putri senior akan melakoni ASEAN Women’s Cup di Laos mulai 23 November. Arya berharap anak asuh Satoru Mochizuki juga bisa melakukan debut seperti yang dilakukan timnas putra.
“Semoga dalam waktu dekat mereka bisa debut bersama timnas Indonesia,” kata Arya.
Baca juga: BREAKING NEWS: Pria Asal Malang Ditemukan Gantung Diri di Landasan Ulin
Dengan persetujuan DPR, Kevin, Noa, dan Estella tinggal menunggu terbitnya Keputusan Presiden (Keppres) dari Presiden Prabowo Subianto. Lalu Kementerian Hukum (Kemenkum) akan melantik ketiganya sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) sebelum menjalani proses selanjutnya yakni perpindahan federasi.
Sebagai informasi, Kevin saat ini merumput bersama FC Copenhagen. Ia memiliki darah Indonesia dari kakek dan nenek ibunya. Kakeknya lahir di Morotai, Maluku Utara dan neneknya lahir di Ambon, Maluku.
Sementara Noa adalah pemain Alemania Aachen, Jerman. Ia berdarah Indonesia dari nenek ayahnya, bernama Jozephina Loupattij yang lahir di Larantuka, Flores Timur pada 5 Maret 1938.
Terakhir, Estella yang berkarier di FC Amsterdamsche, Belanda. Ia memiliki darah Indonesia dari nenek ayahnya yang bernama Pauulina Johanna Ferdinandus. Paulina lahir di Tanah Merah, Papua Selatan pada 28 Agustus 1930. (Sidik Purwoko)
Baca juga: Kementerian PU Upayakan Atasi Penurunan Permukaan Tanah di Jakarta Dengan Cara ini
Editor: Sidik Purwoko